(^_^) Tak Ada Kata Terlambat untuk Belajar, Ada Usaha yang Giat, Ada Pula Hasil yang Memuaskan (^_^)

Senin, 31 Desember 2012

KESEBANGUNAN DAN KEKONGRUENAN

BANGUN DATAR YANG SEBANGUN
Dua bangun datar dikatakan sebangun apabila sudut-sudut yang bersesuaian sama besar dan sisi-sisi yang bersesuaian sebanding. Contoh dalam kehidupan sehari-hari adalah ketika kita mencuci/cetak foto yang berukuran 2 x 3 cm dan foto yang berukuran 4 x 6 cm, dengan gambar yang sama, dapat kita lihat. Foto yang di cetak sama-sama berbentuk persegi panjang dan masing-sudut yang bersesuaian sama (90 derajat), sedangkan sisi-sisi yang bersesuaian lebar (4 cm) : lebar (2 cm) = 2; panjang (6 cm) : panjang (3 cm) = 2. Maksud dari sisi-sisi yang bersesuaian sebanding yaitu sisi-sisi yang bersesuaian jika di bagi maka hasilnya akan sama, seperti pada perbandingan di atas.

BANGUN DATAR YANG KONGRUEN
Dua bangun datar dikatakan Kongruen apabila sudut-sudut yang bersesuaian sama besar dan sisi-sisi yang bersesuaian sama panjang. Contoh dalam kehidupan sehari-hari adalah ketika seseorang melihat bayangannya di dalam cermin, ia akan melihat persis dengan apa yang dia kerjakan, ukuran kertas dalam satu rim, hampir dari setiap lembar kertas meliki ukuran dan sudut yang sama. Jadi maksud dari syarat di atas dua bangun datar yang sama, tanpa ada perbedaan sisi ataupun sudut. 

SEGITIGA-SEGITIGA YANG SEBANGUN
Dua segitiga dikatakan sebangun jika memenuhi minimal salah satu syarat berikut :
a. Sudut-sudut yang bersesuaian sama besar.
b. Panjang sisi-sisi yang bersesuaian sebanding.

SEGITIGA-SEGITIGA YANG KONGRUEN
Syarat-Syarat Dua Segitiga yang Kongruen
a. Tiga pasang sisi yang bersesuaian sama panjang (s-s-s).
b. Dua pasang sisi yang bersesuaian sama panjang dan sepasang sudut sama besar (s-sd-s) atau (s-s-sd).
c. Dua pasang sudut yang bersesuaian sama besar dan sepasang sisi sama panjang (sd-s-sd) atau (s-sd-sd).

Sifat-Sifat Dua Segitiga yang Kongruen
Secara umum, sifat-sifat dua segitiga yang kongruen sebagai berikut :
a. Sudut-sudut yang bersesuaian sama besar.
b. Sisi-sisi yang bersesuaian sama panjang.

Kesimpulannya :
Pada dasarnya Segitiga dan Bangun Datar di atas memiliki sifat dan syarat yang sama, namun dalam penyelesaian masalah ada perdedaan antara kesebangunan dan kekongrenan segitiga dengan bangun datar.



Sabtu, 29 Desember 2012

Masalah pada Saat Menginstall Microsoft Office 2007 di Windows XP

Pernahkan sobat-sobat mengalami masalah saat menginstall Microsoft Office 2007 di Windows XP?
Dengan Pesan Error "The windows installer cannot update one or more protected windows"

Kronologi Kejadian..
Saya menginstall ulang Compi kesayangan saya dengan Windows XP, semua software pendukung sudah dapat di install dengan sukses, tetapi ada masalah saat menginstall Microsoft Office 2007, Sakit hati melanda dan Putus asa pun datang, karena Microsoft Office 2007 merupakan software yang sangat penting bagi saya, diibaratkan sayur tanpa garam kurang sedap rasanya. Restart Compi, Scan Compi, Install Microsoft Office 2007 berkali-kali tetap tidak ada perubahan.

Dan malam hari pun tiba, saya mulai teringat dengan ucapan Dosen Teknisi, jika kita mau bisa, jangan pernah jauh dari Internet dan saya pun mulai bertanya kepada Mbah Google, karena Mbah Google tahu segalanya yang kita butuhkan, kurang dari 5 menit saya langsung mendapatkan pokok permasalahannya, yaitu ada satu file yang harus di Copas dengan nama file tersebut fp4Autl.dll.

File tersebut bisa kita dapatkan di CD Master Windows XP bagi yang punya CD Master Windows XP  bisa dilihat di : I386 -> FP40EXT.cab (Bentuk winrar ) -> fp4Autl.dll

Jika sobat-sobat tidak memiliki CD Master Windows XP, sobat dapat mendownload link di bawah ini :

fp4Autl.dll.rar  (besar filenya kira-kira 254 KB)

Setelah berhasil di download ikuti langkah berikut :
1. extaract file tersebut dan copy fp4Autl.dll ke Local Disk (C:)/Drive System
2. Cari folder : C:\Program Files\Common Files\Microsoft Shared\web server extensions\40\bin
3. Paste file tersebut di dalam folder bin
4. Install kembali Master Microsoft Office 2007, dan
5. InsyaAllah penginstallan Microsoft Office 2007 berhasil.

Saya sudah pernah mencoba dan berhasil, jika sobat-sobat pernah mengalami masalah tersebut silahkan ikuti langkah di atas, dan jangan pernah lepas dari Internet, karna internet adalah guru yang bisa kita andalkan jika kita membutuhkan suatu masalah.

GOOD LUCK..

Selasa, 04 Desember 2012

Diabetes Melitus

Apa yang dimaksud dengan Diabetes melitus? Biasa orang menyebutnya penyakit kencing manis atau penyakit gula darah. Diabetes melitus ditandai dengan peningkatan kadar gula dalam darah sebagai akibat adanya gangguan sistem metabolisme dalam tubuh dimana organ pangkreas tidak mampu memproduksi hormon insulin sesuai kebutuhan tubuh.
Penyakit diabetes melitus ini ada beberapa macam, di antaranya :
  1. Diabetes tipe 1, yang meliputi simtoma ketoasidosis hingga rusaknya sel beta di dalam pangkreas yang disebabkan atau menyebabkan autoimunitas, dan bersifat idiopatik. Diabetes melitus dengan patogenesis jelas, seperti fibrosis sistik atau defisiensi mitokondri.
  2. Diabetes tipe 2, yang diakibatkan oleh defisiensi sekresi insulin, seringkali disertai dengan sindrom resistansi insuling. Dabetes gestasional, yang meliputi gestational impaired glucose tolerance (GIGT) dan gestational diabetes melitus (GDM).


Pengobatan diabetes melitus secara ilmu kedokteran yang canggih, sudah banyak jenis obat untuk mengobati penyakit diabetes melitus. Tapi ada juga obat tradisional bersifat herbal yang dapat dipercaya menyembuhkan penyakit diabetes melitus. sebenarnya cara yang paling mudah adalah mencegah datangnya penyakit gula ini, yaitu dengan mengurangi makan yang manis-manis. jangan gunakan gula tebu berlebihan. saat ini ada produk gula yang bagus untuk menghindari penyakit diabetes melitus, seperti tropicana slim.
Obat-obatan yang dapat mengurangi kadar gula dan dapat pula menyembuhkan diabetes melitus ini diantaranya adalah :
  1. Tanaman Pare, merupakan salah satu alternatif obat tradisional diabetes melitus yang bisa digunakan untuk menyembuhkan, karena tanaman ini mengandung saponin, flavonoid, dan polifenol (antioxidant kuat), serta glikosida cucurbitacin, momordicin, dan charantin yang dapat menurunkan gula darah.
  2. Teh untuk atasi diabetes yang berpontensi besar mengatasi penyakit diabetes tipe 2 adalah teh yang terbuat dari daun mulberry dan teh hitam. salah satu manfaat teh yang paling populer adalah menurunkan kadar kolesterol serta menyehatkan jantung. ini dikuatkan dalam hasil berbagai penelitian yang dilakukan oleh para ahli kesehatan.
  3. Jus Wortel juga dipercaya bisa menyembuhkan diabetes melitus. sebagai contoh, para ahli telah mengetahui manfaat wortel, yang mengandung beta-karoten dan vitamin A dalam jumlah besar. Wortel juga memiliki manfaat lain selain dari beta-karoten dan vitamin A. Terdapat substansi lain yang dinamakan karotenoid, yang tidak dapat ditemukan di dalam pil vitamin, dan hanya terdapat dalam wortel segar.